28 Dampak Buruk dari Stres Terhadap Tubuh Manusia
Para ilmuwan telah mengetahui bahwa semakin parah tingkat stres, maka akan semakin lemahlah peran positif sel-sel darah merah di dalam darah.
Menurut sebuah penelitian yang dikembangkan oleh Linda Naylor, pimpinan perusahaan alih teknologi Universitas Oxford, pengaruh negatif berbagai tingkatan stres pada sistem kekebalan tubuh kini dapat diukur.
Terdapat kaitan erat antara stres dan sistem kekebalan tubuh. Stres kejiwaan memiliki dampak penting pada sistem kekebalan dan berujung pada kerusakannya. Saat dilanda stres, otak meningkatkan produksi hormon kortisol dalam tubuh, yang melemahkan sistem kekebalan.
Atau dengan kata lain, terdapat hubungan langsung antara otak, sistem kekebalan tubuh dan hormon. Para pakar di bidang ini menyatakan,
Pengkajian terhadap stres kejiwaan atau stres raga telah mengungkap bahwa selama stres berat berlangsung terjadi penurunan pada daya kekebalan yang berkaitan dengan keseimbangan hormonal.
Singkatnya , stres merusak keseimbangan alamiah dalam diri manusia.
Mengalami keadaan yang tidak normal ini secara terus-menerus akan merusak kesehatan tubuh, dan berdampak pada beragam gangguan fungsi tubuh.
Para ahli menggolongkan dampak buruk dari stres terhadap tubuh manusia dalam sejumlah kelompok utama sebagaimana berikut:
itulah bahaya dari stres
Menurut sebuah penelitian yang dikembangkan oleh Linda Naylor, pimpinan perusahaan alih teknologi Universitas Oxford, pengaruh negatif berbagai tingkatan stres pada sistem kekebalan tubuh kini dapat diukur.
Terdapat kaitan erat antara stres dan sistem kekebalan tubuh. Stres kejiwaan memiliki dampak penting pada sistem kekebalan dan berujung pada kerusakannya. Saat dilanda stres, otak meningkatkan produksi hormon kortisol dalam tubuh, yang melemahkan sistem kekebalan.
Atau dengan kata lain, terdapat hubungan langsung antara otak, sistem kekebalan tubuh dan hormon. Para pakar di bidang ini menyatakan,
Pengkajian terhadap stres kejiwaan atau stres raga telah mengungkap bahwa selama stres berat berlangsung terjadi penurunan pada daya kekebalan yang berkaitan dengan keseimbangan hormonal.
Diketahui bahwa kemunculan dan kemampuan bertahan dari banyak penyakit termasuk kanker terkait dengan stres.
Singkatnya , stres merusak keseimbangan alamiah dalam diri manusia.
Mengalami keadaan yang tidak normal ini secara terus-menerus akan merusak kesehatan tubuh, dan berdampak pada beragam gangguan fungsi tubuh.
Para ahli menggolongkan dampak buruk dari stres terhadap tubuh manusia dalam sejumlah kelompok utama sebagaimana berikut:
- - Cemas dan Panik: Suatu perasaan yang menyebabkan peristiwa tidak terkendali.
- - Mengeluarkan keringat yang semakin lama semakin banyak
- - Perubahan suara: Berbicara secara gagap dan gugup
- - Aktif yang berlebihan: Pengeluaran energi yang tiba-tiba, pengendalian diabetik yang lemah
- - Kesulitan tidur: Mimpi buruk
- - Penyakit kulit: Bercak, bintik-bintik, jerawat, demam, eksim dan psoriasis .
- - Gangguan saluran pencernaan: Salah cerna, mual, luka pada permukaan dalam dinding saluran pencernaan
- - Penegangan otot: gigi yang bergesekan atau terkunci, rasa sakit sedikit tapi terus-menerus pada rahang, punggung, leher dan pundak
- - Infeksi berintensitas rendah: pilek, dsb.
- - Migrain
- - Denyut jantung dengan kecepatan yang tidak wajar, rasa sakit pada dada, tekanan darah tinggi
- - Ketidakseimbangan ginjal, menahan air
- - Gangguan pernapasan, pendek napas
- - Alergi
- - Sakit pada persendian
- - Mulut dan tenggorokan kering
- - Serangan jantung
- - Melemahnya sistem kekebalan
- - Pengecilan di bagian otak
- - Perasaan bersalah dan hilangnya percaya diri
- - Bingung, ketidakmampuan menganalisa secara benar, kemampuan berpikir yang rendah, daya ingat yang lemah
- - Rasa putus asa yang besar, meyakini bahwa segalanya berlangsung buruk
- - Kesulitan melakukan gerak atau diam, memukul-mukul dengan irama tetap
- - Ketidakmampuan memusatkan perhatian atau kesulitan melakukannya
- - Mudah tersinggung dan sangat peka
- - Bersikap yang tidak sesuai dengan akal sehat
- - Perasaan tidak berdaya atau tidak berpengharapan
- - Kehilangan atau peningkatan nafsu
itulah bahaya dari stres
stress tentu sekali akan megundang pelbagai pnyakit
BalasHapusstres adalah ancaman paling utama utk kesihatan kita
BalasHapus