Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Kiat Agar Si Kecil Doyan Makan

Biasanya seorang balita ketika sudah tidak minum ASI eksklusif, mereka akan meminta ganti dengan minum susu formula. Dan itu bagus-bagus saja.

Namun bagaimana halnya kalau si kecil ogah makan dan mintanya selalu saja susu formula? Pasti ada rasa kekhawatiran yang dirasakan oleh orangtua terhadap anaknya tersebut.

Memang salah satu akibat dan efek anak yang banyak mengonsumsi susu adalah susah makannya. Agar anak doyan makan, dan mengurangi minum susu yang terlalu banyak, maka lakukanlah hal-hal di bawah ini.





4 Kiat Agar Si Kecil Doyan Makan


1. Pelan-pelan latih anak agar tertarik dengan makanan.

Anak belum seperti orang dewasa yang memiliki satu pola tetap. Misalnya, hari ini anak disuguhi ayam goreng, dia lahap makannya. Besok jika dibuat menu yang sama, dia belum tentu mau. Jadi seleranya berubah-ubah, pola makannya belum terbentuk.

2. Anak tertarik dengan warna, maka raciklah makanan yang warnanya mencolok.

Begitu juga dengan perangkat makannya. Semakin meriah wrnanya, itu akan merangsang minatnya untuk makan. Pilihlah warna-warna merah, orange, dan sebagainya.




3. Jangan menegur anak jika makannya berantakan.

Usahakan anak tetap makan sendiri. IUnilah saat dimana ia mulai bereksperimen. Memang terkadang terlihat jorok dan berantakan, namun biarkan saja sambil diajari pelan-pelan. Ingat, jangan sampai dimarahi. Dan yang terpenting adalah mencuci tangan hingga bersih sebelum makan.

4. Perlu dipahami, fase kebutuhan pertumbuhan anak mulai menurun sehingga nafsu makan anak pada usia ini mulai berkurang.

Tak heran rasanya jika tiap kali akan makan, harus kejar-kejaran terlebih dahulu, diemut sampai begitu lama dan sebagainya. Tetap sabar.

Karena kebutuhan kaloiri berkurang, maka nafsu makannya pun juga ikut berkurang. Nanti kalau sudah pada tahapan kedua, nafsu makannya akan tinggi lagi.

Sekitar usia 10 tahun ke atas, anak akan mulai lahap, pertumbuhannya cepat. Meski nafsu makannya berkurang, asalakan kebutuhan gizinya tetap terpenuhi saja.

Sekali lagi, bukan kuantitas makanannya, melainkan kualitas makanan yang lebih diperhatikan. Bukan seberapa banya yang dimakan, namun apa yang dimakan.

1 komentar untuk "4 Kiat Agar Si Kecil Doyan Makan"

  1. Kalau saya tidak membutuhkan kiat makan, lihat makanan enak langsung santap. Anak kecil memang beda, mereka belum bisa menikmati makanan yang lezat.

    BalasHapus