Proses Terapi Bekam Menurut Ahlinya
Pengobatan dengan cara bekam adalah pengobatan yang disunnahkan oleh Rasulullah SAW. Artinya pengobatan jenis ini jika dilakukan, selain menyembuhkan juga berpahala.
Terapi yang dalam bahasa Arab disebut hijamah ini telah disesuaikan dengan sunah Nabi Muhammad. Tak heran, para terapis umumnya berasal dari pondok-pondok pesantren.
Pengambilan darah dilakukan menggunakan alat berbentuk mangkuk (cupping set) yang ditempelkan pada kulit. Setelah kulit bersih, mangkuk bekam ditaruh dan dipompa untuk mengosongkan udara di dalamnya.
Pemompaan dilakukan sesuai daya tahan pasien. Di sini pasien akan merasa sedikit pegal dan kulit pun berwarna merah kehitaman. Setelah kira-kira 10 menit, mangkuk dilepas dan kulit akan terasa menebal.
Tepat di atas kulit yang menebal dilakukan penusukan menggunakan jarum dan tusukan berkali-kali ini tidak keras.
Selanjutnya, mangkuk kembali ditempelkan dan dipompa. Tindakan inilah yang membuat darah keluar seperti merembes. Perlahan-lahan darah semakin banyak, bahkan menggenang di dalam mangkuk.
Dalam bekam, inilah yang dimaksud "darah kotor". Dalam konsep bekam, darah kotor adalah darah yang tidak berfungsi lagi, sehingga tidak diperlukan tubuh dan harus dibuang.
Proses pengisapan darah berlangsung tak lebih dari 10 menit. Setiap kali terapi bekam dijalankan, biasanya dilakukan dua sampai tiga kali pengisapan darah, tergantung pada jenis keluhan serta volume darah yang keluar.
Jika darah hanya keluar seperempat mangkuk setiap kali bekam, pengulangannya lebih sering dibandingkan dengan pasien yang darahnya keluar lebih banyak.
sumber:
jpnn
kompas
Terapi yang dalam bahasa Arab disebut hijamah ini telah disesuaikan dengan sunah Nabi Muhammad. Tak heran, para terapis umumnya berasal dari pondok-pondok pesantren.
Pengambilan darah dilakukan menggunakan alat berbentuk mangkuk (cupping set) yang ditempelkan pada kulit. Setelah kulit bersih, mangkuk bekam ditaruh dan dipompa untuk mengosongkan udara di dalamnya.
Pemompaan dilakukan sesuai daya tahan pasien. Di sini pasien akan merasa sedikit pegal dan kulit pun berwarna merah kehitaman. Setelah kira-kira 10 menit, mangkuk dilepas dan kulit akan terasa menebal.
Tepat di atas kulit yang menebal dilakukan penusukan menggunakan jarum dan tusukan berkali-kali ini tidak keras.
Selanjutnya, mangkuk kembali ditempelkan dan dipompa. Tindakan inilah yang membuat darah keluar seperti merembes. Perlahan-lahan darah semakin banyak, bahkan menggenang di dalam mangkuk.
Dalam bekam, inilah yang dimaksud "darah kotor". Dalam konsep bekam, darah kotor adalah darah yang tidak berfungsi lagi, sehingga tidak diperlukan tubuh dan harus dibuang.
Proses pengisapan darah berlangsung tak lebih dari 10 menit. Setiap kali terapi bekam dijalankan, biasanya dilakukan dua sampai tiga kali pengisapan darah, tergantung pada jenis keluhan serta volume darah yang keluar.
Jika darah hanya keluar seperempat mangkuk setiap kali bekam, pengulangannya lebih sering dibandingkan dengan pasien yang darahnya keluar lebih banyak.
sumber:
jpnn
kompas
saya sejak 4 tahun lalu saat kena stroke teratur bekamnya mas sebulan sekali rasanya segar kalau sudah bekam
BalasHapussaya belum pernah di bekam mang
Hapustapi kalo ngeliat si sering
Saya masih ingat dulu saat di kampung
BalasHapusbekam masih menggunakan gelas dan api di dalamnya
saya baru sekali Kang diterapi Bekam, tapi sudah lama sekali. ternyata pengobatan dgn bekam disunnahkan oleh Rasulullah SAW ya kang. saya juga pernah diterapi pake telor heheh
BalasHapusayo bekam lagi mas Eka
Hapuscuma saya kadang agak ngeri kalau lihat ada darah keluar pas dibekam..
BalasHapusSaya pernah lihat pengobatan dengan proses bekam ya ada rasa ngeri juga sih lihat darah yang keluar karena itulah saya masih belum berani mencoba proses pengobatan bekam ini, kalau masalah sunah juga pernah baca pengobatan ala Rasulullah salah satunya ia pengobatan bekam, minum madu jg dg habatusauda kalau tdk salah
BalasHapusBaru sekali bekam, rasanya enak badannya
BalasHapusSaya hanya pernah lihat
BalasHapusSetelah di bekam, pasien itu merasa sehat...
Pengobatan bekam
HapusUntuk sehat
Ala Rasulullah
semoga berkah
Perubahan Yang bagus kerana mengikuti sunnah tapi mama belum pernah buat
BalasHapusBekam mmg bagus utk kesihatan. :)
BalasHapus