Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Buah Alpukat untuk Lulur Alami

Selamat malam sahabatku semua. Semoga kalian tetap diberi kesehatan oleh Allah SWT sehingga bisa beribadah dengan lancar terutama ibadah puasa Ramadan 1439 Hijriyah.

Bulan puasa hampir segera berakhir tinggal menghitung hari saja. Pengunjung pun sudah mulai berkurang hingga hari raya nanti. Namun blog ini tetap blogwalking meskipun tanggal merah.


Kali ini tentang resep buah alpukat untuk luluran. Cocok buat kaum hawa.

1/2 buah alpukat ukuran besar atau 1 buah yang berukuran kecil yang sudah masak, kemudian dihancurkan selembut mungkin. Kemudian dicampur dengan 60-80 gram tepung beras, 5 ml baby oil dan air secukupnya.

Diaduk menjadi adonan pasta yang tepat untuk dibuat scrub.

Balurkan scrub tersebut secara merata ke seluruh tubuh sambil dipikit-pijit perlahan. Setelah itu, diamkan sesaat hingga mengering, kemudian bilas dengan air sampai bersih.

Scrub ini sangat cocok untuk kulit yang cenderung kering atau sangat kering. Karena selain berfungsi untuk mencerahkan dan menghaluskan, scrub alpukat mampu menjaga kelembaban kulit sehingga tidak mudah kusam dan keriput.

sumber:
M. Nur Aini, M, Kes.

3 komentar untuk "Resep Buah Alpukat untuk Lulur Alami"

  1. ini santer dibicarakan kalau alpukat salah satu buah yang sangat bagus untuk dijadikan lulur. tapi kalau tempat saya bagaimana mau lulur, baru disimpan aja udah ludes di kunyah sama bocah bang.,...

    BalasHapus
  2. Hehehe...sayang kalau buat luluran, mending dijus dan langsung diminum.

    BalasHapus
  3. Bisa buat luluran ?.
    Kucobain akh ..., penasaran sama kelembutannya.
    Kulit pasti jadi lembab ya,mas

    BalasHapus