Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Agar Tulang Tidak Mudah Keropos

Semua sudah pasti mengetahui penyakit osteoporosis atau penyakit tulang keropos. Kalau masih muda, belum begitu terlihat penampakannya. Namun seiring bertambahnya umur pasti akan terjadi keluhan sana sini yang membuat hidup serasa tak nyaman, apalagi kalau dibarengi dengan penyakit lainnya.


Namanya saja juga keropos, maka akan sangat mudah sekali patah. Coba lihatlah batu-batuan yang sudah keropos, mereka akan sangat mudah sekali dihancurkan bahkan hanya dengan menjatuhkannya saja sudah tercerai berai. Salah satu penyebabnya adalah faktor keturunan. Jadi kalau keluarga ayah dan ibu ada riwayat sakit ini, kemungkinan besar akan menurun kepada anak cucunya.

Pepatah mengatakan mencegah lebih baik daripada mengobati. Untuk mencegah terserangnya penyakit osteoporosis adalah dengan menghindari faktor penyebabnya, entah itu diet low calsium, kurang gerak maupun keturunan.





Untuk lebih spesifiknya, untuk mencegah terjadinya osteoporosis dapat melakukan beberapa langkah sebagai berikut.

2 Cara Agar Tulang Tidak Mudah Keropos:


1. Mempertahankan atau meningkatkan kepadatan tulang.

Caranya adalah dengan makan makanan yang mengandung kalsium dalam jumlah yang cukup. Contohnya adalah dengan minum susu, bisa memberikan asupan kalsium. Sangat bohong dan salah kalau ada yang mengatakan kalau mengonsumsi susu terus menerus bisa meningkatkan resiko terkena osteoporosis.






2. Olahraga dengan beban.

Misalnya saja adalah dengan berjalan menaiki tangga. Olehraga semacam ini dapat meningkatkan kepadatan tulang. Kalau tulang padat, maka kemungkinan terkena osteoporosis kecil. Sedangkan orang yang kurang bergerak, kondisi tulangnya cenderung tidak padat.

Tulang juga perlu terus menerus digerakkan dengan beban berat agar menjadi padat. Bagi ibu rumah tangga yang aktivitas sehari-harinya tak terlalu padat, sangat dianjurkan untuk melakukan olahraga yang dapat memicu kepadatan tulangnya, seperti berjalan turun naik tangga.

Posting Komentar untuk "Agar Tulang Tidak Mudah Keropos"